education.art.culture.book&media

Prestasi Olahraga Thailand dan Fakta Muay Thai (Lingkaran Kopdar #10)

Oleh. Yanza Ahaddin Fahmi

Negara Thailand merupakan salah satu negara yang sangat disegani di Asia Tenggara dalam hal prestasi olahraga. Salah satu contohnya adalah dalam olahraga sepakbola sejak dahulu Thailand selalu menjadi momok menakutkan bagi Timnas sepakbola Indonesia mulai dari Piala AFF (Kejuaran Sepakbola Asia Tenggara) maupun Sea Games. Timnas Indonesia seperti mengahadapi Tsunami apabila berhadapan dengan Thailand. Maka dari itu dalam hal sepakbola Thailand sering mendapat julukan King Of Asean.

Akan tetapi Indonesia dapat berbangga karena tempat kehormatan terbanyak yang menjadi Juara Umum Sea Games sampai saat ini masih masih dipegang Indonesia dengan keluar sebagai juara umum sebanyak 10 kali dan Thailand 7 kali. Seperti yang kita ketahui Sea Games adalah pesta olahraga antar 11 negara ASEAN yang diadakan 2 tahun sekali yang syarat akan gengsi. Jadi kurang lebih dalam hal prestasi di dunia olahraga antara Indonesia dan Thailand kurang lebih terjadi persaingan yang kompetitif antar kedua negara. Hanya saja dalam beberapa dekade terakhir perkembangan Thailand lebih unggul daripada Indonesia dan bukan tidak mungkin beberapa tahun kedepan gelar terbanyak juara umum Sea Games yang saat ini di dimiliki Indonesia akan rentan tersalip apabila Indonesia tidak serius berbenah.

NEGARA JUARA UMUM    Peringkat ke-2   Peringkat ke-3
 Indonesia 10 kali 2 kali 4 kali
 Thailand 7 kali 10 kali 3 kali
 Filipina 1 kali 2 kali 6 kali
 Malaysia 1 kali 3 kali 1 kali
 Vietnam 1 kali 1 kali 5 kali
 Myanmar 1 kali 1 kali
 Singapura 1 kali
 Brunei
 Kamboja
 Laos
 Timor Leste

Sumber : https://sport.bisnis.com/

Menurut Ketua Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) Raja Parlindungan Pane[1], ada beberapa poin yang membuat prestasi olahraga Thailand kini lebih baik dari Indonesia antara lain adalah :

  1. Political willalias kemauan dari pemerintah Thailand luar biasa
  2. Sarana dan prasarana olahraga di Thailand bagus. Kualitas kompetisi dalam negerinya juga baik
  3. Thailand memiliki sistem pembinaan yang berjenjang serta memprioritaskan cabang olahraga Olimpiade.
  4. Jaminan kesejahteraan dan dukungan maksimal dari dunia usaha secara psikologis berhasil mendorong performa para atlet menjadi lebih baik.

Dalam hal sepakbola di Asia Tenggara Thailand memang sangat mendominasi, hal itu sering menjadi pertanyaan apakah di Negara Thailand sepakbola merupakan olahraga paling digemari warga negara Thailand seperti juga yang digemari warga negara Indonesia? Ternyata tidak juga berdasarkan beberapa sumber mengatakan ternyata yang paling populer adalah Muay Thai baru sepakbola. Luar biasa !!! ketika olahraga yang paling digemari di Indonesia adalah Sepakbola akan tetapi prestasinya kalah jauh dengan Thailand yang justru lebih menggemari Muay Thai daripada sepakbola.

Muay Thai adalah salah satu bela diri tangan kosong. Pada dasarnya, Muay Thai memiliki sikap dan gerakan yang hampir sama seperti olahraga tinju. Itulah sebabnya, terkadang Muay Thai disebut juga dengan thai boxing. Pada perkembangan sekarang ini, Muay Thai tidak hanya dilakukan oleh pria saja, bahkan untuk saat ini wanita menjadi kalangan yang lebih tertarik dan aktif dalam ilmu bela diri sekaligus olahraga ini: Muay Thai. Sehingga, tak dapat dipungkiri, Muay Thai pun sekarang menjadi olahraga kekinian yang diminati seluruh kalangan, tak memandang umur, gender, dan status sosial.

Sumber : http://pdf.ykpi.web.id/id3/2360-2257/Thai-Boxing_34367_pdf-ykpi.html

Berikut beberapa fakta tentang Muay Thai yang merupakan salah satu olaharaga yang paling di gemari warga negara Thailand yaitu [2]:

  1. Muay Thai merupakan salah satu olahraga bela diri yang berasal dari Thailand.Walaupun berasal dari Negeri Gajah Putih, tapi olahraga ini juga terkenal di negara-negara lain, termasuk Indonesia.Konon, Muay Thai sudah ada sejak 2000 tahun yang lalu.Dulunya, Muay Thai disebut sebagai Muat Boran atau tinju kuno, yaitu cara bertempur dengan tangan kosong atau tanpa senjata. Saat itu, Muay Boran ini sering digunakan oleh tentara bangsa Siam (sebutan Thailand pada zaman dulu) setelah mereka kehilangan senjata di pertempuran.
  2. Muay Thai merupakan salah satu olahraga beladiri paling mematikan di dunia. Itu karena olahraga ini memiliki salah satu jurus maut bernama seni delapan tungkai
  3. Selain menjadi olahragapaling mematikan, Muay Thai juga menjadi salah satu seni bela diri terbaik di dunia. Dalam olahraga ini, kita dilatih untuk menggunakan kaki, tangan, lutut, dan siku.Bagian-bagian tubuh itu harus menjadi pelindung kita supaya kita tetap bisa mempertahankan diri dengan lawan.
  4. Di negara asalnya, olahraga ini digunakan untuk mengurangi hukuman bagi para narapidana. Para narapidana bisa ikut pertandingan Muay Thai yang diselenggarakan oleh lembaga pemasyarakatan.

[1] https://juara.bolasport.com/read/321493051/inilah-4-fakta-menarik-muay-thai-yang-harus-kamu-tahu

[2] https://juara.bolasport.com/read/321493051/inilah-4-fakta-menarik-muay-thai-yang-harus-kamu-tahu?

Comments
Loading...